Kylie Jenner dan Travis Scott berpisah pada musim gugur yang lalu setelah berpacaran selama lebih dari dua tahun, dan sejak itu, mereka fokus untuk mengasuh bersama anak perempuan hasil hubungan mereka yang berumur dua tahun, Stormi.
Kylie Jenner, yang saat ini sedang berlibur dengan Stormi, telah menghabiskan lebih banyak waktu dengan sang mantan dan putrinya belakangan ini, menurut ibunya, Kris Jenner.
Pada hari Kamis, Kris jenner tampil di The Ellen DeGeneres Show dan mengatakan kepada pembawa acara talk show tersebut bahwa dia tahu putri bungsunya sering berkumpul dan jalan dengan sang mantan, Travis Scott.
Rumor Kylie Jenner dan Travis Scott balikan memang sudah terdengar sejak beberapa minggu terakhir.
Dilansir Daily Mail, kabar ini makin menjadi, saat mereka tertangkap paparazi keluar bersama pada Sabtu lalu bersama buah hatinya, Stormi. Keluarga kecil itu, berjalan dalam diam sembari dikelilingi penjagaan.
Mereka diketahui baru saja makan siang bersama. Kylie tampak kasual, dengan atasan hitam dan jaket yang senada dipadu dengan celana putih.
Sementara itu, Travis juga mengenakan baju hitam serasi dengan Kylie dan topi bisbol warna cokelat. Dia menggendong Stormi, yang nampak menggemaskan dalam balutan baju berbahan denim.
Sebelumnya, Bintang berusia 22 tahun itu pada hari Jumat lalu mengunggah tiga foto ‘throwback’ dimana dirinya dan sang mantan sedang mengobrol dan saling menatap dengan penuh kasih sayang sambil duduk di tepi lapangan di pertandingan playoff NBA Oklahoma City Thunder-Houston Rockets NBA pada tahun 2017, ketika mereka pertama kali mulai jalan bareng.
Foto-foto tersebut semakin memperkuat rumor bahwa ia dan Travis akan balikan setelah putus pada tahun 2019.

Kylie dan Travis kabarnya pada saat itu mengakhiri hubungan pacaran mereka karena perbedaan cara pandang. Kylie menginginkan hubungan yang serius kearah pernikahan, sementara Travis sudah nyaman dengan hubungan mereka saat itu.